Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Masuk dan Keluar dari Recovery Mode iPhone


Banyak masalah dengan iPhone dapat diatasi dengan cara merestartnya, akan tetapi beberapa masalah yang lebih "kompleks" mengharuskan iPhone masuk ke recovery mode. Ini seharusnya bukan langkah pemecahan masalah pertama kamu, tapi terkadang itu satu-satunya yang berhasil.

Artikel ini kebanyakan mengacu pada iPhone tapi berlaku untuk semua perangkat iOS.

Kapan Menggunakan Recovery Mode?

Kamu harus menggunakan recovery mode iPhone saat kamu:

  • Install update iOS dan perangkat kamu crash loop atau restart terus menerus. Hal ini terjadi bila ada yang tidak beres dengan update atau saat baterai kamu dalam keadaan sangat rendah selama instal tersebut
  • Gagal update OS atau restore perangkat dari backup, dan iTunes tidak lagi mendeteksi perangkat saat kamu menghubungkannya
  • Upgrade dari iOS versi beta dan ada bug
  • Muncul logo Apple atau ikon Connect to iTunes di layar selama beberapa menit tanpa perubahan.


Restore iPhone menggunakan recovery mode akan menghapus semua data pada perangkat. Idealnya, kamu telah memiliki backup data terbaru di iCloud atau di iTunes. Jika tidak, kamu akan kehilangan data antara backup terakhir kamu dan sekarang.

Cara Masuk Recovery Mode iPhone

Untuk memasukkan iPhone ke recovery mode:

  1. Matikan iPhone dengan menahan tombol sleep/wake (di sisi kanan pada iPhone 6 dan ke atas, di pojok atas pada semua iPhone lainnya). Tahan hingga slider muncul di bagian atas lalu gesek slider. Jika telepon kamu tidak merespons, tahan tombol sleep/wake dan tombol Home bersamaan sampai layar menjadi gelap (pada seri iPhone 7, tahan volume bukan Home)
  2. Sambungkan iPhone ke komputer kamu. Jika kamu tidak memiliki komputer, kamu harus pergi ke Apple Store terdekat atau meminjamnya
  3. Lakukan hard reset pada telepon. Lakukan ini dengan menekan tombol sleep/wake dan tombol Home secara bersamaan (sekali lagi, pada iPhone 7 gunakan volume bawah). Terus tahan minimal 10 detik. Jika logo Apple muncul di layar, tetap memegangnya
  4. Lepaskan tombol saat layar Connect to iTunes muncul (ini adalah gambar ikon kabel dan iTunes yang ditampilkan di bagian atas artikel ini). Ponsel sekarang dalam recovery mode
  5. Sebuah jendela muncul di iTunes yang menawarkan untuk membiarkan kamu Update atau Restore telepon. Klik Update. Ini mencoba menyelesaikan masalah tanpa menghapus data kamu
  6. Jika Update gagal, masukkan iPhone kamu ke recovery mode lagi dan kali ini klik Restore.


Cara Restore iPhone

Jika kamu perlu restore iPhone, kamu dapat memilih untuk restore ke pengaturan pabrik atau dari data backup kamu yang baru-baru ini. Untuk panduan tentang cara melakukan ini di iPod touch, lihat tutorial ini.

Cara Keluar dari Recovery Mode iPhone

Kamu juga bisa keluar dari recovery mode sebelum restart ponsel kamu (jika perangkat kamu sebelumnya berfungsi sebagaimana mestinya. Jika tidak, recovery mode masih merupakan pilihan terbaik kamu). Untuk melakukannya:

  1. Cabut perangkat dari kabel USB
  2. Tahan tombol sleep/wake sampai iPhone mati, lalu biarkan
  3. Tahan lagi sampai logo Apple muncul kembali
  4. Lepaskan tombol dan perangkat akan memulai kembali.


Jika Recovery Mode Tidak Bekerja

Jika memasukkan iPhone kamu ke mode pemulihan tidak memecahkan masalah kamu, masalahnya mungkin lebih serius daripada yang dapat kamu perbaiki sendiri.

Dalam hal ini, berhubung di Indonesia belum ada Genius Bar dan Apple Store, maka kamu harus segera mengunjungi services center Apple terdekat untuk mendapatkan bantuan.