Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menghapus Aplikasi dari iPad Kamu

Entah karena alasan kamu terlalu banyak download aplikasi sehingga kamu harus menavigasi beberapa halaman untuk menemukan aplikasi yang kamu inginkan, salah download aplikasi, bosan dengan aplikasi tersebut, atau kamu hanya perlu membebaskan ruang penyimpanan, pada dasarnya, kamu memang perlu menghapus aplikasi dari iPad kamu. Kabar baiknya adalah bahwa Apple telah membuat ini sangat mudah. Kamu tidak perlu melalui pengaturan atau menyeret ikon ke tempat khusus. Hapus aplikasi sesimpel berhitung satu-dua-tiga.

  1. Letakkan ujung jari kami pada ikon aplikasi yang ingin kamu hapus dan tahan hingga semua aplikasi di layar mulai bergetar. Ini menempatkan iPad ke status yang memungkinkan kamu memindahkan aplikasi atau menghapusnya.
  2. Tombol melingkar abu-abu dengan tanda X di tengah muncul di sudut kiri atas aplikasi. Ini adalah tombol hapus. Cukup ketuk untuk mencopot pemasangan aplikasi dari iPad kamu.
  3. Kotak pesan akan muncul meminta kamu untuk mengonfirmasi bahwa kamu ingin menghapus aplikasi. Kotak dialog ini berisi nama aplikasi, jadi sebaiknya kamu membacanya dengan saksama untuk memastikan kamu menghapus aplikasi yang tepat. Setelah dikonfirmasi, ketuk Delete untuk menghapus aplikasi.


Dan hanya itu. Kamu dapat menghapus sebanyak mungkin aplikasi yang kamu inginkan saat ikon aplikasi gemetar. Kamu juga bisa memindahkannya ke layar. Setelah selesai, klik Tombol Home untuk meninggalkan mode edit Home Screen dan kembali ke penggunaan normal iPad.

Bagaimana dengan aplikasi yang tidak memiliki tombol "X"?

Sekarang kamu dapat menghapus sebagian besar aplikasi di iPad, termasuk aplikasi bawaan yang telah terinstal di perangkat kamu.

Namun, ada beberapa seperti Settings, App Store, Safari, Contacts dan lain-lain yang tidak bisa dihapus. Ini adalah aplikasi dengan fungsionalitas inti yang dapat menciptakan pengalaman pengguna yang buruk jika dihapus, jadi Apple tidak mengizinkan aplikasi ini dicopot pemasangannya. Tapi ada cara untuk menyembunyikan banyak aplikasi ini.

Jika kamu mengaktifkan pembatasan kontrol orang tua dengan membuka aplikasi Settings, ketuk General dari menu sisi kiri dan pilih Restrictions, kami dapat mengaktifkan pembatasan. Setelah kamu menetapkan passcode untuk batasan -- passcode digunakan untuk mengubah atau menonaktifkan batasan di masa mendatang -- kamu dapat mengambil akses ke Safari, App Store dan beberapa aplikasi lain yang tidak dapat dihapus secara total.

Ups! Saya salah menghapus aplikasi! Bagaimana saya mendapatkannya kembali?

Salah satu aspek besar dari iPad adalah bahwa sekali kamu telah membeli sebuah aplikasi, maka akan aplikasi tersebut akan kamu miliki selamanya. Masuk kembali ke App Store dan download lagi—kamu tidak perlu membayar untuk kedua kalinya. Dan aplikasi yang memiliki tanda awan di sebelahnya dengan panah yang mengarah ke bawah telah dibeli sebelumnya dan dapat didownload secara gratis.

Saat membuka App Store, kamu dapat menekan tombol Purchased di bagian bawah untuk melihat semua aplikasi yang kamu beli sebelumnya. Jika kamu menekan tombol di bagian atas yang bertuliskan Not on This iPad, daftarnya akan dipersempit ke aplikasi yang telah kamu hapus atau beli di perangkat lain dan tidak pernah dipasang di iPad ini.